Cari Blog Ini

Gambar tema oleh MichaelJay. Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog

Minggu, 01 Januari 2017

Kalori Pie Susu khas Bali

Artikel Alt dan Title Kalori Pie Susu Bali
-Pie Susu Original-

Cita rasa manis gurih susu seolah menggoda untuk menikmati camilan pie susu khas Bali ini setidaknya dua potong dalam sekali makan. Meski kelihatannya kecil dan tidak berlemak tinggi, satu buah penganan berbahan dasar terigu, mentega, telur, vanilla, dan susu kental manis berukuran sedang ini mengandung sekitar 172 kkal. Sementara itu, separuh dari total kalori ini berasal dari lemak dan karbohidrat, dengan proporsi yang hampir seimbang. Angka itu hampir setara dengan satu porsi nasi, yang umumnya sekitar 200 kkal.



Terkait sumber karbohidrat, yang termasuk memiliki porsi asupan gizi harian terbesar, perlu dipahami bahwa jenis yang terbaik adalah yang berserat tinggi. Tepung terigu halus sebagai bahan baku roti dan kue sebenarnya tidak dianjurkan   dikonsumsi rutin karena seratnya sudah hilang saat mengalami pemrosesan. Jadi meski mengandung kalori sama dengan nasi, mengonsumsi penganan ini tidak akan memenuhi karbohidrat tubuh Anda.

Dapatkan update informasinya Pieholic Indonesia !